Tempat wisata Magelang sangat beragam dan beberapa bahkan sudah dikenal hingga ke mancanegara. Magelang berada dalam Provinsi Jawa Tengah.
Di Jawa Tengah kalian bisa menemukan Kota Magelang dan Kabupaten Magelang . Daerah ini berbatasan langsung dengan wilayah Yogjakarta disebelah.
Bagian kalian yang mengunjungi Yogyakarta bisa sekalian mampir untuk menikmati tempat wisata Magelang.
Begitu juga sebaliknya bila kalian sedang mengunjungi Magelang kalian juga bisa mengunjungi Yogyakarta.
Tempat Wisata Magelang
Jarak antara Magelang dan Yogyakarta sekitar dan bisa ditempuh menggunakan kendaraan pribadi dalam waktu.
Berhubung jarak dan waktu tempuhnya singkat kalian tidak perlu menyewa penginapan di dua tempat. Cukup efektif dan efisien kan.
Nah, berikut ini beberapa tempat wisata Magelang yang wajib kalian kunjungi.
1. Candi Borobudur
Orang-orang sering salah mengira kalau Candi Borobudur berada di Yogyakarta. Padahal candi budha terbesar di dunia ini berada di dalam wilayah Kabupaten Magelang, Provinsi Jawa Tengah.
Situs bersejarah ini selain dijadikan sebagai cagar budaya juga telah ditetapkan sebagai situs warisan dunia oleh UNESCO.
Candi Borobudur juga pernah dimasukkan kedalam salah satu dari tujuh keajaiban dunia.
Selain bisa menikmati candi pengunjung yang datang ke tempat wisata ini juga bisa menikmati tur keliling candi dan desa sekitar menggunakan gajah, delman, kereta, hingga mobil VW. Biaya tur tersebut terpisah dari tiket masuk candi.
2. Taman Kyai langgeng
Dikenal sebagai kota kecil yang berada di tengah-tengah kabupaten nyatanya Kota Magelang tetap punya taman bermain yang cukup seru. Taman kyai langgeng merupakan sebuah obyek wisata sekaligus tempat ziarah.
Banyak hiburan yang bisa pengunjung nikmati di tempat ini, diantaranya koleksi tanaman langka, patung-patung dinosaurus, dan beberapa satwa, seperti buaya, owa, burung, itik, dan ikan.
Selain itu pengunjung juga bisa menaiki beberapa wahana permainan yang ada, seperti biang lala, kereta air, jet coaster, kereta mini, bianglala, komidi putar, dan beberapa permainan lain.
3. Ketep Pass Magelang
Tempat wisata yang satu ini berada di bukit Sawangan yang terletak diantara Gunung Merapi dan Gunung Merbabu.
Ketep pass berada di ketinggian 1.200 mdpl dan pengunjung bisa melihat dan menikmati pemandangan daerah pegunungan. Bahkan tidak hanya gunung merapi merbabu yang bisa kalian nikmati.
Puncak tertinggi Ketep Pass, yaitu pelataran Panca Arga pengunjung bisa melihat 5 gunung sekaligus. Gunung Slamet, Sindoro, Sumbing, serta Merapi dan Merbabu adalah 5 gunung yang dapat terlihat dari puncak ketep.
Tempat ini buka setiap hari mulai pukul 06.00 – 17.00 WIB dengan HTM Rp 10.500 untuk weekday dan Rp 12.500 untuk weekend dan hari libur.
4. Pinusan Kragilan
Wisata top selfie Pinusan Kragilan merupakan tempat wisata Magelang yang sedang kekinian. Banyak pengunjung yang sengaja datang hanya untuk berselfie atau berfoto. Lokasinya berada di Pogalan, Pakis, Magelang, Provinsi Jawa Tengah.
Jam bukan obyek wisata ini dari jam 07.00 hingga jam 17.00 WIB. Tiket masuknya cukup murah karena pengunjung hanya dikenakan biaya untuk parkir saja.
Parkir motor dikenakan biaya sebesar Rp 3000 sedangkan untuk mobil sebesar Rp 10.000.
5. Air terjun Kedaung Kayang
Obyek wisata yang satu ini sebenarnya sudah ada sejak dulu hanya saja belakangan ini menjadi lebih populer.
Gardu pandang yang ada di tempat ini menjadi spot foto yang paling dicari karena bila memperlihatkan latar belakang alam yang menakjubkan.
Gunung Merapi, Merbabu terlihat jelas seluas mata memandang kedepan. Sedangkan air terjun Kedung Kayang mengalir cantik dibawah gardu.
6. Air Terjun Grejengan Kembar
Seperti namanya air terjun di tempat wisata ini bercabang dua seperti kembar. Lokasinya berada di Dusun Citren, Desa Munewarang. Anak-anak tidak dikenakan biaya untuk bermain air disini.
7. Bukit Kertojoyo
Bukit ini mirip dengan hutan pinus Kragilan yang juga terdapat beberapa spot untuk berfoto.letaknya di Tempuran, Pringombo, HUtan Krinjing.
Itulah beberapa wisata Magelang baik yang berada di kota maupun di daerah kabupatennya. Selain yogyakarta wisata Magelang bija menjadi alternatif wisata saat liburan.
Keyword: Tempat Wisata Magelang