Mendaki gunung atau menyusuri hutan memang sangat menyenangkan. Tapi, bukan berarti tidak ada rintangan dan bahaya yang akan menghadang.
Salah satunya yang dapat kita temui ketika sedang mendaki atau menyusuri hutan adalah lintah atau pacet.
Lalu, bagaimana jika kita sudah terlanjur diserang oleh makhluk yang satu ini? Apakah kita harus lari dan melompat-lompat? Tentu tidak saudara. Jangan panik, hewan yang satu ini tidaklah berbahaya.
Bahkan, kita bisa temukan di kota-kota besar orang bahkan mencari lintah untuk di jadikan obat. Katanya untuk menghisap dara kotor yang tersimpan dalam tubuh kita.
Sebelum kita membahas cara menghindari dan melepaskan lintah, kita akan bahas seperti apakah lintah itu? Jangan sampai, yang menyerang kita bukanlah lintah.
Tapi hanyalah hewan yang menyerupai lintah. Apakah saudara sudah tau bagaimana lintah itu?
Lintah merupakan hewan yang menyerupai cacing yang berwarna coklat dan hitam. Tubuhnya memiliki segmen kurang lebih 34 segmen. Lintah biasanya tinggal dan menyukai tempat yang hangat dan berawa.
Selain itu, lintah juga sering ditemukan menempelkan dirinya di semak atau di hutan yang lebat.
Nah, inilah yang biasanya menyerang pendaki, dikenal dengan nama “pacet”. Lalu, apakah makanan lintah?. Betul, lintah sangat menyukai darah. Baik itu darah hewan atau manusia.
Sebenarnya aman-aman saja ketika digigit lintah. Tidak akan ada rasa sakit yang ditimbulkan, karena air lintah memiliki anestesi (penghilang rasa sakit).
Ketika menggigit, lintah juga akan melepaskan dirinya sendiri setelah kurang lebih 20 menit. Tenang, darah anda tidak akan habis disedot oleh lintah.
Namun, ada beberapa orang yang akan merasa jijik ketika melihat lintah menempel di kulitnya. Ingat.. Lintah juga butuh makanan, sebagaimana kita butuh makanan.
Di sebagian orang juga, akan menimbulkan alergi atau gatal pada bekas gigitannya. Lalu bagaimana cara menanggulanginya?
Untuk menanggulangi atau mencegah kita digigit lintah, ada beberapa cara yang bisa anda coba ketika melakukan perjalanan di hutan.
Tips Mengatasi Serangan Lintah
Ada beberapa cara yang bisa kita coba, ketika sudah terlanjur digigit oleh si pacet. Berikut kami rangkum dari berbagai sumber dan pengalaman. maklum, saya seorang petani jadi lintah seakan akan sudah menjadi sahabat kami.
1. Tips Pertama
Jika kuku anda cukup panjang, anda bisa menggunakan kuku untuk melepaskannya. Caranya dengan menggunakan tangan yang satu memegang bagian samping lintah, kemudian selipkan kuku ke bagian pengisapnya.
Kemudian lepaskan lintah dengan cepat. Kalau tidak, dia akan menempel kembali dengan cepat. Lintah bisa menghisap bagian depan dan belakang.
2. Tips Kedua
Jika kuku anda tidak panjang, maka gunakan pisau lapangan atau benda pipih seperti ; potongan kartu SIM atau yang serupa dengan itu.
Caranya sama dengan di atas, hanya saja kita tidak menggunakan kuku. Tapi menggunakan alat bantu.
3. Tips Ketiga
Menggunakan media atau bahan-bahan yang ditakuti lintah. Mungkin anda pernah membaca atau mendengar, bahwa kita dapat menaburkan garam di kulit, menggunakan tembakau, shampo, atau bahkan menggunakan api rokok.
Cara ini sangat efektif untuk melepaskan lintah. Bahkan lintah akan lepas dengan sendirinya. Cara ini sering saya lakukan waktu masih kecil di sawah. Tapi setelah membaca berbagai sumber yang insyaAllah terpercaya.
Ketika kita menggunakan cara-cara ini, darah yang sudah dihisap oleh lintah akan dimuntahkan kembali kedalam tubuh kita. Dan akan menimbulkan infeksi. Anda tinggal memilih mau pakai cara yang mana?
4. Tips Keempat
Ketika anda tidak mampu melepas lintah sendiri, maka panggil teman atau bantuan dari sesama pendaki. Lepaskan dengan menggunakan cara yang sudah kita bahas di atas.
5. Tips Kelima
Bagaimana jika anda tidak bisa melepaskan sendiri dan juga tidak ada orang lain di dekat anda?. Tenang, Jangan panik.
Lintah akan lepas dengan sendirinya jika sudah sudah puas mengisap darah. Tunggu saja sekitar 20 menit kemudian. Darah anda tidak akan habis kok, jadi tenang saja.
Demikian informasi yang bisa bagikan untuk anda, tentunya saya juga. Jika anda punya cara lain melepaskan lintah dari kulit, mohon dibagi juga ya?. Terimakasih telah membaca informasi singkat ini. Semoga bermanfaat…