5 Tempat Wisata di Jawa Timur Berpredikat “Ter” yang Wajib Dikunjungi

Jawa Timur adalah sebuah provinsi yang berada di ujung timur Pulau Jawa. Terdapat kota dan kabupaten di Jawa Timur.

Seperti daerah lainnya di Jawa Timur juga terdapat banyak tempat wisata yang bisa memanjakan pengunjungnya.

Wisata Jawa Timur banyak yang berpredikat “paling”. Banyak pula penghargaan yang didapat oleh beberapa obyek wisata disana, baik penghargaan tertulis maupun hanya disematkan.

Wisata Jawa Timur sangat beragam dan banyak pilihannya. Kalian yang berlibur ke Jawa Timur tinggal memilih ingin berwisata apa.


Wisata Jawa Timur


Akomodasi untuk berwisata ke Jawa Timur juga sangat memudahkan para wisatawan. Mulai dari penginapan hingga transportasi tidak perlu dikhawatirkan.

Jawa Timur memiliki bandar udara dan beberapa stasiun yang bisa kalian gunakan untuk pergi ke tempat wisata.

Berikut ini beberapa alternatif tempat wisata yang ada di Jawa Timur.

1. Gunung Semeru

Gunung Semeru berjuluk gunung tertinggi di Pulau Jawa. Puncak tertingginya bernama Mahameru dengan ketinggian 3.676 m dpal.

Semeru juga merupakan gunung berapi tertinggi ketiga setelah Kerinci dan Rinjani.

Salah satu gunung yang banyak difavoritkan para pendaki gunung maupun pecinta alam.

Tempat ini menjadi lebih terkenal setelah adanya film 5 CM yang diangkat dari sebuah novel berjudul sama.

Selain 5 Cm film Soe Hok Gie juga memasukkan cerita akan tokoh Gie yang meninggal karena menghirup gas beracun dari letusan gunung ini.

Setiap pos di pendakian semeru mengandung cerita dan mitos yang berbeda-beda. Mulai dari miitos percintaan hingga kematian.

2. Jembatan Suramadu

Jembatan Suramadu merupakan jembatan terpanjang di Indonesia yang menhubungkan Surabaya dengan Madura.

Nama Suramadu merupakan akronim yang diambil dari dua kota tersebut. Panjang dari jembatan Suramadu sekitar 5.438 meter yang terbentang diatas selat Madura.

Jembatan ini dibangun sebagai akses jalan tol untuk menuju Madura dari Surabaya yang diresmikan tahun 10 Juni 2009.

Selain menjadi jembatan penghubung banyak orang yang sengaja datang kesini hanya untuk melihat sambil berwisata.

3. Air Terjun Madakadipura

Air terjun Madakadipura adalah air terjun tertinggi di tertinggi di Pulau Jawa dan yang tertinggi kedua di Indonesia.

Ketinggian air terjun ini sekitar 200 meter dengan air yang mengucur deras. Sering juga disebut sebagai air terjun abadi karena debit air yang melimpah.

Lokasinya berada di perbatasan Desa Sapih, Kecamatan Lumbang, Probolinggo dengan desa Wonorejo, Kecamatan Lumbang, Pasuruan.

Untuk bisa memfoto keseluruhan air terjun kalian harus berdiri agak jauh agak keseluruhan air terjun bisa masuk frame. Tiket masuk wisata ini sebesar Rp 11.000.

4. Kawah Ijen

Danau Kawah Ijen adalah danau berair asam terbesar di dunia. Letaknya berada di ketinggian 2.443 m dpl.

Kawah ijen termasuk dalam kawasan Cagar Alam Tman Wisata Ijen yang ada di Kabupaten Bondowoso dan Banyuwangi, Jawa Timur.

Hal yang dinanti para wisatawan di tempat ini adalah fenomena blue fire di sekitar Kawah. Sebenarnya fenomena tersebut hanya terjadi saat dini hari mulai pukul 02.00 hingga 04.00 WIB.

Fenomena ini hanya terjadi di dua tempat, yaitu di Kawah Ijen, Indonesia dan yang kedua di Islandia.

5. Kota Surabaya

Berjuluk kota metropolitan, Surabaya menjadi kota metropolitan terbesar kedua setelah Jakarta. Letaknya berada di 796 km sebelah timur Jakarta dan sebelah barat dari Bali sekitar 415 km.

Sebagai kota metropilitan pembangunan di Kota ini sangatlah baik. Ditambah lagi fasilitas fasilitas penunjang lainnya.

Di kota pahlawan kalian bisa menemukan banyak tempat wisata selain tugu pahlawan.

Itulah beberapa wisata di Jawa Timur dengan julukan tertinggi, terluas, terbesar, dan terpanjang. Benar-benar wisata yang menakjubkan bukan.

Keywords: Wisata Jawa Timur

Leave a Comment